feature content slider

KUE SUS ISI VLA SUSU


Bahan-bahan:

 150 gr butter / margarin
220 gr tepung terigu protein tinggi (bread flour)
2 gr garam (optional)
gr baking powder (BPDA)
300 gr telur (kurang lebih 5-6) kalo bisa ditimbang
300 ml air

bahan vla :

250 ml air
1 sachet susu dancow instant
75 gr gula pasir
1 sdm maizena
1 sdm tepung terigu 
1 butir kuning telur 

Langkah membuat : 

1. Campurkan semua bahan kering jadi 1 lalu sisihkan. 
2. Masukkan air dan butter/margarin kedalam panci lalu masak hingga mendidih (harus mendidih rata). 3. Masukkan campuran bahan kering kedalam air dan butter yang sudah didihkan, aduk rata dan matikan kompor. 
4. Pindahkan adonan kedalam baskom atau bowl mixer lalu tambahkan telur saat adonan sudah hangat/tidak panas (dirasakan dengan tangan bila sudah tidak terlalu panas ditangan, telur boleh masuk) dan aduk rata. Note: jika mengaduk telur pake spatula hasilnya akan pecah2 seperti gambar namun kalau dimixer kecepatan rendah hasilnya akan lebih halus susnya Spuit dengan star tube atau boleh pake sendok saja jika tidak punya spuit diloyang yang sudah dioles butter dan oven dengan suhu 200°c selama 20-25 menit sampai kecoklatan. 
5. Jangan terburu2 mengeluarkan dari oven karena sus akan menjadi kempes (harus sudah golden brown jadi kue sus ga akan kempes) 
6. Vla: didihkan air dan susu, dalam wadah lain larutkan maizena dan terigu dengan sedikit air, masukkan kuning telur, aduk rata, masukkan ke dalam air susu yg sudah mendidih tadi, aduk terus hingga mengental, angkat dan dinginkan
7. Isikan vla ke dalam kue sus dan sus siap disajikan.
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Jajanan Di Garut 082 129 00 1967 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger