Bahan-bahan :
- 250 gr tepung kanji
- 125 gr tepung terigu
- air panas
- garam
- gula
- saos sambal
- cabe merah
- cabe rawit
- bubuk cabe
- kencur
- penyedap rasa
- bawang putih
Langkah :
- Tepung terigu dan tepung kanji di campurkan. Tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya. Masukan air panas. Uleni.
- Bawang putih, kencur, cabe merah dan cabe rawit di ulek sampai halus
- Panaskan air. Adonan yang sudah jadi bentuk bulat bulat masukan ke dalam air yang sudah di panaskan. Kalau bacil sudah naik ke permukaan air itu tandanya sudah matang. Angkat dan tiriskan.
- Siapkan wajan. Tambahkan sedikit minyak. Tumis bumbu halus. Tambahkan saos sambal, garam, gula dan penyedap rasa secukupnya. Koreksi rasa. Masukan bacil yang sudah di tiriskan tadi. Aduk sampai bumbu merata. Siap untuk dihidangkan. Mari makan
Posting Komentar